Seperti yang bisa kita ketahui di ponsel android pastinya akan ada banyak file pribadi yang memiliki tingkat privasi yang tinggi. Mengetahui akan hal tersebut Samsung sudah menghadirkan fitur menarik seperti folder aman. Dimana Cara Membuka Folder Aman Samsung sendiri cukuplah mudah.
Pengguna ponsel Samsung bisa membuat folder aman untuk menyimpan berbagai hal terkait privasi. Semisal menyimpan foto, gambar, Screenshot, Video, Aplikasi dan File lainnya di folder aman. Tujuannya, jelas untuk tidak bisa di akses oleh orang lain yang mungkin meminjam HP kita.
Fitur ini bisa kamu gunakan dengan mudah di semua ponsel android Samsung dengan ONE UI. Baik untuk membuka mamupun membuat folder aman sendiri cukuplah mudah. Fitur atau folder aman sendiri bisa kamu akses di menu kusus.
Pengguna ponsel Samsung bisa membuat folder aman dengan memanfaatkan fitur yang ada untuk meningkatkan privasi pengguna. Prosesnya akan sama mudahnya dengan Cara Backup Data Hp Samsung Ke Laptop karena sama-sama menggunakan fitur bawaan samsung.
Namun, sebelum menggunakan fitur ini pastikan terlebih dahulu versi perangkat lunak kamu sudah menggunakan versi terbaru. Beberapa pengguna dengan versi perangkat android Samsung lama mungkin belum bisa menikmati fitur folder aman ini. Oleh sebab itu silahkan cek versi pembaruan perangkat di ponsel android untuk bisa menikmati fitur yang satu ini.
Cara Membuka Folder Aman Samsung
Untuk bisa membuat folder aman di ponsel android, kamu bisa menggunakan beberapa langkah yang ada. Silahkan kamu menggunakan beberapa langkah yang semuanya ada di menu pengaturan HP Samsung yang kamu miliki.
Tingkat keamanan yang digunakan bisa kamu pilih akan menggunakan keamanan PIN, Sandi ataupun biometeri seperti fingerprint. Berikut ini adalah beberapa langkah mudah yang bisa PROJEKTINO.COM sampaikan untuk bisa kamu praktekan di ponsel Samsung.
Membuat Folder Aman Samsung
Untuk bisa membuat folder aman di ponsel Samsung sendiri cukuplah mudah, kamu bisa mengaksesnya dengan masuk ke menu pengaturan. Cara ini bisa di lakukan dengan mengatasinya menggunakan langkah yang pasti sesuai tutorial.
Folder aman di hp Samsung bisa di buat untuk menyimpan berbagai dokumen dan file lainnya yang mungkin kamu anggap perlu di simpan. Nah untuk mekanismenya sendiri silahkan ikuti langkah-langkah mudah berikut ini.
- Masuk ke Pengaturan hp Samsung
- Selanjutnya masuk ke Folder Aman
- Setelah itu barulah berikan akses izin aplikasi
- Barulah Masukkan ID dan kata sandi Samsung account
- Setelah itu barulah ketuk Masuk.
- Silahkan pilih metode kuncian yang akan kamu gunakan
- Nantinya layar mode aman akan muncul di layar utama.
Setelah berhasil membuat folder aman kamu selanjutnya bisa menambahkan berbagai file, dokumen, Gambar dan Video pada folder tersebut. Folder aman berhasil di buat, untuk bisa membukanya pengguna haruslah masuk ke aplikasi menggunakan kuncian yang dibuat.
Memindahkan Konten ke Folder Aman
Banyak pengguna hp Samsung yang sudah berhasil membuat folder aman namun lupa bagaimana cara memasukan konten ke folder aman. Sebenarnya langkah ini cukup mudah hanya saja pengguna baru mungkin masih lupa bagaimana cara memasukannya.
Untuk bisa memindahkan folder atau gambar sendiri sebenarnya mudah, karena fitur bawaan samsung telah menyediakan caranya. Hanya nantinya pengguna bisa pilih akan memindahkan yang mana sesuai dengan keinginan.
- Buka Folder Aman yang telah dibuat tadi
- Selanjutnya pilih menu Tambahkan file yang ada di dalam folder aman
- Lalu pilih gambar yang akan di pindahkan
- Jika sudah tap Done atau selesai
- Selanjutnya pilih apakah file akan di hapus dan hanya di simpan pada folder aman saja
- Silahkan pilih menu Move, Copy atau Cancel
- Selesai.
Selain berfungsi untuk mengampankan file, folder aman juga memiliki fungsi lain untuk melakukan backup terhadap file tersebut. Jadi cara ini ini bisa menjadi salah satu opsi pengguna untuk bisa melakukan clone terhadap file yang kamu inginkan.
Membuka Folder Aman Samsung
Folder aman Samsung dibuat untuk memberikan proteksi ganda pada pengguna ponsel android Samsung. Samsung terlihat memberikan opsi proteksi yang lebih mulai dari Sidik jari, pin dan Pola untuk bisa masuk ke folder aman tersebut.
Untuk bisa membuka folder aman Samsung, kamu haruslah mengetahui password masuknya. Jadi silahkan masuk dengan baik menggunakan Password yang benar entah itu fingerprint, PIN mapun pola yang sudah dibuat pengguna sebelumnya.
Cara membuka folder aman samsung yang terkunci hanya bisa di lakukan dengan password yang sudah dibuat sebelumnya. Proteksi yang kuat dan terbaik membuat folder aman memang tidak bisa di bobol dengan mudah oleh orang lain yang tidak tau pasword ponsel tersebut.
KESIMPULAN
Nah, jadi itu dia beberapa langkah mudah yang bisa kamu lakukan untuk bisa membuka dan membuat folder aman di HP Samsung. Kamu bisa menggunakan cara ini di semua ponsel Samsung dengan ONE UI yang sudah mendukung fiturnya.
Jadi silahkan manfaatkan fitur untuk folder aman Samsung untuk meningkatkan keamanan data pada ponsel android kamu. Semoga informasi kali ini bisa bermanfaat, ketahui juga “Cara Cek Ram Hp Oppo Untuk Melihat Total, Jenis dan Sisa Ram” pada Tutorial sebelumnya.